Fasilitator S2 MP UNESA Dorong Transformasi Pembelajaran di SMKN 1 Cerme, Gresik
Fasilitator S2 MP UNESA Dorong Transformasi Pembelajaran di SMKN 1 Cerme, Gresik
Kegiatan berlangsung pada tanggal 4–9 Agustus 2025 (IN-1) dan dilanjutkan dengan tahapan On Service serta IN-2 pada 27–30 Oktober 2025.
Selama pelatihan, guru dan kepala sekolah dibimbing untuk menerapkan strategi pembelajaran inovatif berbasis proyek dan student-centered learning, serta mengelola evaluasi pembelajaran secara efektif. Pendekatan learning by doing digunakan agar teori yang dipelajari dapat langsung diterapkan di kelas, memperkuat kompetensi profesional guru kejuruan.
Program ini menunjukkan kolaborasi nyata antara akademisi, praktisi, dan mahasiswa S2 MP UNESA dalam mendorong transformasi pendidikan yang relevan dan berdampak.
CC website : Achmad Jalaludin Rumi